OPEN PAN EVAPORATOR
adalah alat yang digunakan untuk mengukur jumlah penguapan air. Open pan evaporator terdiri dari panci bundar besar yang terbuat dari besi dilapisi anti karat, dilengkapi dengan hook gauge (alat untuk mengukur perubahan tinggi permukaan air dalam panci).
Cara kerja open pan evaporator adalah penguapan yang mengakibatkan permukaan air pada panci akan berkurang. Pengukuran dilakukan di dalam still well yang terdapat lubang pada dasarnya untuk jalan keluar masuk air. Jumlah air yang menguap dalam jangka waktu tertentu diukur menggunakan hook gauge dengan merubah letak ujung jarum sampai menyentuh permukaan air.
Open pan evaporator merupakan salah satu alat yang digunakan untuk mengukur jumlah penguapan air lingkungan Candi Borobudur.
Alat open pan evaporator Balai Konservasi Borobudur