adalah pohon yang dapat memberi segala apa yang diinginkan dan diminta oleh manusia (pohon kehidupan). Pada relief Candi Borobudur, pohon kalpataru ini digambarkan sebagai relief dekoratif maupun juga dalam relief cerita.

Pohon kalpataru atau kalpawrksa adalah gambaran pohon kahyangan, yang penuh dengan bunga-bunga baik yang mekar maupun yang masih kuncup, dan pada beberapa bunga yang mekar itu di tengah-tengah mahkota yang terbuka menjuntai mutiara dan manik-manik. Bunga-bunga dan dedaunan tersusun dalam pola setangkup, membentuk gumpalan padat yang sedikit cembung, seakan menyembul dari sebuah vas bunga yang membentuk bagian batang pohon.


Pohon Kalpataru pada relief Candi Borobudur